Sabtu, 31 Juli 2010

Bisa karena Biasa

         Anak-anak belajar dari sesuatu yang dilihatnya juga yang dilakukan orang-orang disekitarnya..alangkah indahnya anak bila yang dilihatnya sehari-hari adalah orangtuanya sendiri yang memberi teladan baik untuk bisa dicontohnya.Bila kita ajarkan anak tidak teratur maka anakpun ikutan untuk tidak teratur..contoh kecil yang biasa menaruh pakaian kotor pada tempatnya, maka anakpun ikutan melakukannya karena ada pembiasaan tadi. sebaliknya bila pakaian kotor itu biasa diletakkan disembarang tempat maka anakpun biasa untuk melakukannya.Pelajaran pembiasaan ini tidak bisa instan tapi dilakukan dari anak bisa mengenal benda, bisa bicara satu dua kata , saat dia mulai bisa berjalan, dan ini dilakukan dengan kesabaran juga kesadaran bahwa yang kita hadapi ini adalah makhluk kecil yang selalu ingin "belajar" dari apa yang dilihatnya..rasa ingin tahunya besar terhadap sesuatu..rasa ingin bisanya besar sehingga tidak ada rasa capeknya..rasa ingin dipuji pun besar kalau dia bisa melakukan sesuatu..misalnya "tepuk tangan dede bisa" dia pun tersenyum kadang juga malu-malu. Alangkah senangnya bisa melihat raut wajahnya yang berbinar senang saat dipuji atau tersipu malu bersembunyi disela-sela baju ibunya..itulah anak-anak,selalu senang dengan pujian. Memujinya saat dia bisa dan memberi dukungan saat dia tidak bisa..wajar saja anak-anak bila melakukan sesuatu disuruh baru bergerak karena mungkin saja tidak ada pembiasaan itu..ingat Bisa karena Biasa...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar